Mini Lokakarya Pembinaan TPK dalam rangka Percepatan Penurunan Stunting Di Aula Kecamatan Gunungwung
Percepatan Penurunan Stunting Di Aula Kecamatan Gunungwungkal

Rabu, 19 Okt 2022 | 09:27:17 WIB - Oleh Administrator


Mini Lokakarya Pembinaan TPK dalam rangka Percepatan Penurunan Stunting Di Aula Kecamatan Gunungwungkal

 

Kamis 13 Oktober 2022, telah dilaksanakan mini lokakarya pembinaan TPK ( Tim Pendamping Keluarga ) dalam rangka percepatan penurunan stunting di Kecamatan Gunungwungkal. Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Gunungwungkal, koordinator Tim percepatan Stuning kab. Pati. Kepala bagian Gizi Puskesmas Gunungwungkal. Sementara untuk peserta dihadiri oleh Tim Pendamping Keluarga  mencakup Bidan desa, Kader PKK, kader KB dan Ibu Keapala Desa.

Dalam Mini Lokakarya diharapkan dapat memberikan percepatan penurunan stunting dikecamatan Gunungwungkal melalui Tim Pendamping Keluarga sebagai ujung tombak dalam pengawalan percepatan penurunan stunting. Pemberian materi oleh Ahli bidang Gizi merupakan salah satu dari program percepatan stunting guna pencegahan stunting sejak dini.